Minggu, 05 Juni 2016

Minggu, 13 Maret 2016

Teruntuk Sang Kakak

Sore itu saya sedang berada di kamar, sedikit belajar, banyak galau tentang masalah cinta. Iya, cinta. Hal yang bisa membuat pikiran saya bercabang bahkan ketika mengerjakan soal-soal ujian. Terlintas walau hanya sekejap. Mengesalkan, menyebalkan, dan mengganggu. Tiba-tiba ada notif LINE dari ponsel saya. Oh, dari Mami ternyata. Betapa kagetnya ketika saya membaca chat sesosok ibu yang sangat saya sayangi tersebut.

 “Mbak, Alhamdulillah Mas Kiki lolos beasiswa S2 di UK”

Seketika galau saya sirna sampai ke akar-akarnya dan tergantikan oleh rasa senang, bersyukur, sekaligus tidak percaya. Senang sekali mendengar kakak kandung saya akhirnya bisa mencapai salah satu impian terbesarnya. Bahkan ketika jari saya menari di atas keyboard saat ini, masih ada rasa bahagia yang meluap-luap dari setiap tuts huruf yang saya tekan. Seakan ingin sekali memeluk dan menyalami tangan laki-laki tambun tersebut. Alhamdulillah Ya Allah!!

Mas Kiki, begitu saya memanggil lelaki yang sudah 28 tahun menjadi seorang Kakak bagi saya dan adik saya. Sebagai seorang anak pertama dalam keluarga kami, Mas Kiki menanamkan banyak hal dalam kehidupan saya. Sedari kecil, Mas Kiki adalah orang yang paling mudah bergaul dan humoris. Saya teringat ketika saya sangat tidak ingin berkunjung ke rumah Eyang karena letaknya di daerah pedesaan. Bagi anak kecil seperti saya dulu, sangat membosankan bila harus ke tempat dimana tidak ada Mall di sekitarnya. Sepanjang hari di rumah Eyang, saya hanya cemberut dan diam. Kesal karena dipaksa menghadiri acara keluarga di sana. Tapi entah kenapa, Mas Kiki selalu yang paling santai. Ia tidak menampakkan kebosanannya, bahkan bercanda dan mengobrol dengan yang lain.

Meskipun masa kecil kami sebagian besar dihabiskan dengan bertengkar dan beradu mulut satu sama lain, tapi bila ditanya apakah saya mau menukar Mas Kiki dengan orang lain sebagai Kakak saya? Jawabannya tidak.  Mas Kiki mengajarkan saya untuk bertanggung jawab dalam hidup. Saya ingat sekali, ketika sedang duduk di bangku SMP saya berjanji kepadanya untuk pulang ke rumah jam 4 sore. Ketika itu kami bergantian menjaga rumah ketika Mami dan Papi sedang bekerja. Dasar anak ABG, janji kepada kakak kandung sendiri saya anggap tidak terlalu penting. “Yah, telat-telat dikit gapapa kali yah..” pikir saya waktu itu.

Tiga puluh menit terlambat dari jam yang kami sepakati, saya disambut dengan muka masam Mas Kiki di depan pintu ketika pulang ke rumah. Kunci rumah waktu itu dilempar ke lantai olehnya. Sambil mengikat tali sepatunya dengan gerakan menghentak kesal, ia menasehati saya dengan nada yang tinggi. “Kalau kamu telah berjanji kepada seseorang, berusahalah untuk menepatinya! Apakah kamu selama ini tidak pernah diajarkan untuk disiplin waktu? Aku telat jadinya kalau begini!”

Ego saya terluka waktu itu. Bagaimana tidak, Mas Kiki hampir tidak pernah berteriak seperti itu kepada saya. Dalam hati kecil saya, saya menyesal dan merasa bersalah kepadanya. Tapi akhirnya saya mengerti, ia sedang membimbing adiknya menjadi orang yang baik.

Mas Kiki, Mami, dan saya

Mas Kiki pula yang mengajarkan saya untuk berani bermimpi, mengambil resiko, dan berani mencoba meskipun kegagalan adalah salah satu hal yang menyeramkan. Kami berdua sama, ingin sekali membanggakan orangtua kami dengan pergi ke luar negeri. Alasannya, sejak kecil kami gemar menonton film-film Hollywood dan MTV adalah channel TV wajib yang kami tonton di pagi hari. Rasa penasaran kami pun semakin lama semakin besar. Namun setiap kami meminta ke orangtua untuk berlibur ke luar negeri, Mami dan Papi selalu menjawab dengan kalimat yang sama. “Iya, nanti kalian pasti bisa pergi keliling dunia dengan usaha kalian sendiri”

Seperti berjanji ke diri kami masing-masing, ketika beranjak dewasa kami berusaha mengejar mimpi itu, Mas Kiki dengan menabung dari hasil kerjanya. Saya menabung dari uang jajan saya serta mengikuti seleksi pertukaran pelajar. Setiap rencana gila yang saya ungkapkan kepadanya mengenai traveling, ia selalu mendukung baik secara moral dan keuangan, hehe. Meskipun saya tahu, ada rasa takut dan khawatir kepada adik perempuannya ketika berada di tempat yang asing untuk pertama kali.

Puji syukur kepada Penguasa Alam Semesta, Allah SWT yang menuliskan rencana hidup terindah kepada hamba-Nya. Allah mengabulkan doa kami dengan mengijinkan Mas Kiki mengambil gelar Master-nya di Manchester University. Mas Kiki memang sudah berniat dan bertekad untuk itu. Ketika berkunjung ke rumahnya sekarang di Jakarta Selatan. Ia menuliskan di catatan kecil di kamarnya, untuk terus berlatih menulis essay dan membaca buku demi mendaftar kuliah S2.

Sekali lagi, selamat kepada Kakak saya tersayang Kiki Ahmadi. Mohon doanya supaya segala prosesnya lancar dan adiknya juga segera menyandang gelar Dokter. Amiin J




PS : Tulisan ini saya buat tanpa sepengetahuannya, karena gengsi di antara kami terlalu tinggi bahkan untuk mengatakan kekaguman kami satu sama lain. Hehehe. Tulisan ini juga dibuat sebagai bentuk rasa syukur saya memiliki keluarga sehebat keluarga saya, dan atas rasa malu saya karena telah disibukkan oleh hal-hal yang kurang penting sampai mengabaikan mimpi-mimpi saya dan keluarga. J

Selasa, 09 Februari 2016

Love ?

The world's most famous word. The world's most mentioned word. Love. How about the meaning of it? How many people can describe what love is? It might be interesting to describe and define love, the world's most metaphysical object. Something we usually not to give a damn about describing it, but just to feel it. Anyway, February is the month of love! Let's just to be frank about love to celebrate it!

Love makes us alive.

"I have always loved you, and you know that. Ever since I was fifteen years old, when we laid under the trees, learning and growing in love. I have tried to let you go and find someone that moves me more than you, but no one can beat the way you make me feel. Being around you lifts me up - not only do I feel fifteen again, but you make me feel like I couldn’t be anyone better but the person I am when I am with you."- Le Love

Yes, baby. Your love makes me alive, 200% more alive than before. Remember how we talk to each other about everything? There was a kind of relief there. To put my head over your chest, there was a fresh air I breathed. By just smiling and holding my hand, I was exceedingly happy to be right next to you. Hopes were flying free beyond our heads when we were so in love. We were so not care about what was ahead, busy making each other happy effortlessly.

"From the way you smile , to the way you look, you capture me unlike no other. From the first hello
Yeah, that's all it took and certainly we had each other. And I won't leave you. Always be true.
One plus one, two for life, over and over again.
So, don't ever think I need more.. I've got the one to live for. No one else will do, and
I'm telling you just put your heart in my hands. Promise it won't get broken , we'll never forget this moment.  It will stay brand new, 'Cause I'll love you over and over again." - Nathan Sykes



Love scares us.

As a ordinary human being, naturally we want to own something or someone we love entirely. Especially when it has given us enormous happiness, like ultimate level of happiness this tiny world could ever have. One huge consequences of loving someone, is we don't want to lose him/her. We scared of goodbye, of being left and alone. Selfish, indeed. Yet we can't deny nor run from it.The harder we love, the bigger we scare.

Yes honey. I'm scared. Scared to death of losing you even if it's just one minute. It grows bigger along with my feeling for you. And everyday I felt like I already lost you. It was undeniable. You kept on making me feel scared by going to another direction that we both hate. 

"When two souls fall in love, there is nothing else but the yearning to be close to the other. The presence that is felt through a hand held, a voice heard, or a smile seen. 
Souls do not have calendars or clocks, nor do they understand the notion of time or distance. They only know it feels right to be with another. This is the reason why you miss someone so much when they are not there- even if they are only in the very next room. Your soul only feels their absence- it doesn't realise the separation is temporary" - Lang Leav


"If this is my last night with you. Hold me like I'm more than just a friend. Give me a memory I can use, take me by the hand while we do what lovers do. It matters how this ends 'cause what if I never love again?
I don't need your honesty, it's already in your eyes. And I'm sure my eyes, they speak for me.
No one knows me like you do. And since you're the only one that matters. Tell me who do I run to?" - Adele

Love lies to us. 

I'm a hundred percent sure, there is a part of lying and faking something in order to love someone. First, people tend to lie to please many people whether the fact they don't matter at all. Second, we lie to ourselves about our feeling. How the decision we made not making us happy, but we lie in front of people out there. We cover our face with masks, until we can't differ which one is the real one. Some people tell lies to hurt others, some tell lies to please others.

"…two people, confused as shit as to where they should be and who they should love and none of this means a damn thing because it’s all lies!" - S.L. Jennings


"I loved him more than anything.  I still miss him every day.  What hurts the most is that the man I loved, and what I miss, was never real, it never even existed.  Which also makes it easier in some ways, there is no way back, nothing to mend, nothing in reality to miss, as there wasn't a moment when he wasn't lying.  But I don't get why, and it makes me scream inside.  Now I know that he in fact taunted me, tortured me, enjoyed his powerful and sadistic position, he would tell me I was mad when I questioned why so much did not make sense.  He never loved me. " - experienceproject.com

“who did I think we were.
who did I think
I could make you.

this is the oldest mistake,
to confuse wanting
with magic. silence is the undoing
of every spell, and we are experts
in the unsaid. even now, I forget
to put us in past tense. as if
the air in this city were the same.
as if love is anything like its speaking.”
Marty McConnell 
  
"You didn’t love her. You just didn’t want to be alone. Or maybe, maybe she was good for your ego. Or maybe she made you feel better about your miserable life, but you didn’t love her, because you don’t destroy the person that you love".- Callie Torres - ‘The Heart of the Matter’





Rabu, 02 September 2015

Lessons Part 2 : The Beauty of Giving In


We as a human being have various different characteristic. One of the basic human characters is the sense to fight, the willingness to win, whereas the amount of it depends on each person. Once there is something we really want, naturally we want to chase it until we get it. Moreover, people usually tell us to be the winner of everything, to not to give up easily, and to be the number one in every aspect. I myself used to believe that those theories were true. As I grow up and had chances to jump in bizarre situations in my life, I know now giving in is sometimes necessary.

The fear of losing in one battle, the fear of losing something we want, the fear of losing pride in front of other people. Those were some of the reasons why giving in are such a troll for us. But how we can get through occasion where we have to step back and give up? And what kind of situations are they?

In Islam giving in is a positive manner, noble. It only can be done by the great-hearted ones because letting go something we desire is way beyond easy. There are several types of giving in told in Islam. The first is giving in when you see only a tiny chance to win. This has done by Khaleed bin Al Walid in the War of Mu’tah. He decided to step back after seeing the enormous number of the enemy.

There is also giving in something because of love. It is to see the people we love safe, happy and settle even it means by forfeit our feelings, time and or even our life. The love of parents to their children, the love of a woman to a man, the love of sisters to her siblings, made this type of giving in happens every day in our life.

Dale Carnegie in his famous book titled “How to Win Friends and Influence People” said the benefit of giving in, especially if we have an argument with others.  You can’t win an argument. You can’t because if you lose it, you lose it; and if you win it, you lose it. Well, suppose you triumph over the other man and shoot his argument full of holes. Then what? You will feel fine. But what about him? You have made him feel inferior. You have hurt his pride. And.. A man convinced against his will is of the same opinion still”

When you want some position in your workplace, or in an organization, you want to be it. But what if someone deserves it more than you because he/she is simply better than you? Most people will give everything to get that position, nearly there is someone who is willing to give in. Once again, it only can be done by the great-hearted man, realizing he’s no better than his opponent so he give in for the good of the organization/company.

All in all, giving in is not that bad depends on the situation. Giving in something and forfeit it for the better ones is necessary sometimes. It took sincere heart to be able to do it.  Then when you succeeded doing it, I wish you the best things I can. Because when one door is closed, thousands other opens and because there’s always a silver lining in every cloud. 




o









Selasa, 14 Juli 2015

Akibat Percaya kepada Allah

Suatu siang di hari Jumat, saya pergi ke toko buku di Malang untuk membeli buku yang telah lama saya masukkan ke wishlist saya untuk minggu ini, yaitu buku Notes From Qatar oleh Muhammad Assad. Untuk yang penasaran siapa beliau, bisa intip profilenya di sini. Baru dua bab dari buku tersebut yang saya baca, saya sudah terhipnotis oleh kisah-kisah inspiratif Mas Assad. Mas Assad bercerita tentang keajaiban-keajaiban yang terjadi di dalam kehidupannya yang tidak lain karena kuasa Allah Sang Maha Baik. Dengan menganut prinsip 3P : Positive, Persistence, Pray; Muhammad Assad mampu menggugah hati kecil saya untuk ikut membagi keajaiban Allah yang terjadi di dalam kehidupan saya pribadi.
Ini loh bukunyaaa...
   
Pertama kali kenal sama Mas Assad dan nggak tahu kalau beliau penulis terkenal haha


Sejak kecil, saya selalu bermimpi untuk dapat pergi ke luar negeri. Hal ini karena pengaruh media televisi, buku-buku yang saya baca, lalu saya beranggapan sepertinya banyak cerita menarik di luar sana. Namun, dari tayangan tersebut selalu diperlihatkan bahwa hanya kaum yang berduit saja yang bisa jalan-jalan ke luar negeri. Hmmm.. Saya bahkan sempat bersumpah didalam hati bahwa saya akan mampu jalan-jalan ke luar negeri tanpa membebani orangtua. "Liat aja nanti kalau aku gede aku juga bisa seperti mereka" hehehe..

Beasiswa Exchange ke Praha
Alhamdulillah, Allah mengabulkan mimpi terbesar saya sejak kecil. Ketika itu dibuka pendaftaran beasiswa penuh untuk pertukaran pelajar ke beberapa negara seperti Meksiko, Mesir, Polandia, dan Ceko oleh Medical Students' Committe for International Affair (MSCIA) Universitas Brawijaya yang disponsori oleh HPEQ  DIKTI. Jujur, ketika itu saya belum pernah mencoba mendaftar beasiswa ke luar negeri. Bahkan, saya belum punya visa ketika itu. berbagai kekhawatiran dan pikiran negatif seperti takut dengan jumlah saingan yang banyak dan semuanya hebat Tapi entah ada dorongan darimana, saya memberanikan diri untuk mencoba dan berfikir positif. Seperti yang diriwayatkan dalam Hadits Qudsi : "Aku adalah apa yang hambaku sangkakan, dan Aku akan bersamanya selama ia mengingat-Ku" (Muttafaq'alaih)

Mulailah saya mengurus persyaratan dan dokumen-dokumen yang diperlukan. Waktu yang sempit dan jadwal kuliah yang padat menjadi tantangan tersendiri untuk melengkapi persayaratan tepat waktu. Saya pun rela bolak-balik Malang-Surabaya demi kelengkapan dokumen. Namun saya menjalani dengan senang hati dan nothing to lose. 

Seleksi pertama berhasil saya lewati dengan baik. Ketika melihat nama-nama yang lolos, saya sempat kecil hati. Bagaimana tidak, nama-nama tersebut sebagian besar dikenal sebagai aktivis kampus dengan IP yang hampir 4 dan kemampuan intelektualnya jauh di atas saya. Hmm.. lalu kemudian saya mencoba berfikir positif dan berusaha untuk membuat esai yang menarik. Mulai dari googling bagaimana cara membuat esai yang baik, sampai konsultasi ke orangtua serta kakak saya. Saya pun sempat merevisi beberapa kali setelah dikritik oleh Mami, Papi, dan Mas Kiki.

Sekali lagi, Allah meloloskan saya untuk lolos ke tahap terakhir yaitu wawancara. Nah di tahap ini, saya harus mampu meyakinkan para interviewer yang kritis dan berwawasan luas. Dalam hati saya tetap berfikir positif dengan tetap berharap kepada Allah SWT. Bahkan waktu itu saya sudah bisa membayangkan diri saya berjalan-jalan ke berbagai tempat eksotik di Eropa, hehe.

Tiba saat pengumuman yang dinanti-nanti, akhirnya saya lolos dan berhak pergi ke Praha selama sebulan. WAAAAAA... Alhamdulillah... I couldn't help myself from dancing and jumping around by the time I heard the news!! Tak lupa lalu saya bersujud syukur, berterima kasih kepada Sang Maha Pemberi, Allah SWT.

Harvard National MUN di Boston, USA
Awalnya saya mengetahui event bergengsi ini dari teman saya yang berangkat ke Harvard duluan. Setelah nanya-nanya, saya bertekad dalam hati : tahun depan harus aku nih yang gantian berangkat! Dan ketika pendaftaran event ini dibuka, dengan semangat 45 saya buru-buru cari info dan bikin esai (lagi) hehe. Entah kenapa, karena memang sudah direncakan dan ditunggu-tunggu, jadi saya merasa enteng aja mengikuti semua seleksinya. Nothing to lose, tapi optimis keterima dan berangkat. Alhamdulillah akhirnya kepilih! Allahu Akbar!

Untuk mempersiapkan keberangkatan saya dan tim ke Boston, bukan tanpa masalah. Persiapan kami selama hampir satu tahun sebagian besar dihabiskan dengan mencari sponsor dan bantuan dana. Saya yang sedang koas juga tidak bisa dengan mudah mengurus perijinan cuti terkait birokrasi kampus dan rumah sakit. Ditambah pula, ada pihak-pihak yang meremehkan keberangkatan kami. Kami sampai kenyang dengan penolakan dari sana-sini hehe

Sampai suatu saat, saya ingat ketika H-2 bulan keberangkatan dan saya belum bisa membeli tiket-akomodasi dan lain-lain karena dana yang ada belum bisa mencapai 50% dari anggaran kami. Orangtua saya saat itu juga keberatan karena waktunya bersamaan dengan persiapan pernikahan Mas Kiki dan persiapan haji Mami dan Papi yang notabene membutuhkan uang yang tidak sedikit pula. Selama kurang lebih sebulan saya memohon kepada Allah dan pasrah. Saya pun sudah mau mundur dari tim karena kondisi keuangan dan perijinan yang sepertinya tidak memungkinkan. 

Saya pernah menyebut di dalam doa saya, "Ya Allah bantulah kami mendapat sponsor, minimal 10 juta Ya Allah..." 

Lalu pada suatu siang setelah secara resmi berbicara kepada seluruh anggota tim bahwa saya mengundurkan diri, saya mendapat telepon dari seseorang yang mewakili suatu perusahaan swasta di Malang. Bapak tersebut menyetujui proposal kami dan bersedia memberikan sponsor berupa uang cash. Coba tebak berapa jumlahnya? 10 JUTA! Ya, benar! 10 Juta! Subhanallah! Sungguh, Allah tidak pernah sekalipun melanggar janji-Nya.

"Sebab sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan" (Al Insyirah:5-6)

Kalau kita mau mengingat-ingat kembali, begitu banyak nikmat dan rahmat Allah yang patut kita syukuri. Begitu besar pula kekuasaanNya yang seringkali terjadi tanpa kita sangka-sangka. Maha Benar Allah dengan segala firman Nya. Anyway, Selamat Hari Raya Idul Fitri 1436 H dari saya! Minal Aidzin wal Faidzin, mohon maaf lahir batin! :)


Sabtu, 06 Juni 2015

Goals.

Have you ever thought about your future life? I bet you all have. After a short chit chat with my dad, a long line of questions came up to my head, I am now 23 years old, what have I done to the world? What have you achieved? Is it enough? What have you given to your parents, family, community? Have you really reached your dreams? Are you happy?

Damn, it turned out I haven't done big enough to me, my life, and the people around me. Moreover, I recently notice my fellow friends, especially girls, who has amazingly grown up into a Lady. I mean not only beauty that she probably has, no, it's a common thing everyone would envy, but I really envy those who continuously make something to be proud of. Hence I decided I have to set some goals in order to achieve more and to remind me to be focus on what I want. 



Short term goals :

1. Get this medschool done on time.
2. Apply for internship in Lombok, NTB. 
    I already get permission for this, yeay. My reason is simply I want to work with beaches (not bitches) around me :3
3. Get in shape. Be healthy.
4. Take chances to treat more patients outside RSSA.
5. Read more. Learn. Write more.
5. Married. (HAHAHAHAHA...The least thing in my mind, but I have to make it listed, anyway)





Long term goals :

1. Go to school abroad. 
2. Be an ophthalmologist or dermatologist. Actually I haven't sure with the spesialistic I want to take, but ophtalmology and dermatology interest me, plastic surgery seems OK too, maybe. 
3. Work at WHO.
4. Have my own foundation that empower women and children to have high education level.
5. Meet Taylor Swift. HAHAHA. I just adore her songs, her high fashioned urban style, and her curve.

It's a wrap!!! You should try make your own lists. It's fun, you know?

But in the end, we gotta work our ass off to get those list comes true. You only live once. You should make the best of it. Don't just pretend you are happy doing what you don't. It's your own life, you rule it, you make it.







Sabtu, 09 Mei 2015

My Saturday Night is About TED Talks

After reading the title above, I know some of you think it is a miserable thing when you have nothing to do in your free saturday night. Yeah, and no. Actually I had plans for this night, to meet some of my friends and hang out. But you know, things don't always work the way you wish to. So my friends cancelled it and I ended up in here. It was such a bad day when you worn out after doing 3 hours workout in the morning then you found out that your crush dating someone else. And this was how my saturday night rolls : do some work-read books-and binge watching amazing TED Talks. 

It was a good coincidence when I scrolled my timeline, twitter account of TEDxUnivBrawijaya (yeah, i know. finally my campus organize the first TEDx Event tomorrow!!) and they tweeted about a TED Talks playlist about public speaking. Thanks to my cheap but not cheesy internet modem, I could binge watching them and share my favorites ones. Here they are :

1. Julian Treasure - How to Speak So People Want to Listen

In TED Talks, you will meet a bunch of powerful, interactive, and awesome speakers whose jobs are mostly the ones you never thought exists. In this talk, the speaker-Julian Treasure- is a Sound Expert and the chair of a Sound Agency. His job is giving advises to bussiness worldwide --offices, retailers, hotels -- on how to use sound.

This time, he spoke about how to speak so people want to listen. He explained few things that make people don't want to listen. First, the content. Second, our sound. He also advised us to do warming up before speaking in front of people. Watch him and get inspired. 



2. Amy Cuddy - Your Body Language Shapes Who You Are

I always mesmerized by women who has terrific level of public speaking. Amy Cuddy is one of them. She is a social psychologist, a professor and researcher at Harvard Business School. In her 20 mins of talk, she gave me sight of how body language can change our mind and then it would change the outcomes. This body language she meant is the Power Pose, which is the gesture or pose of powerful people. Power posing can make us feel more powerful and later be more successful in what we do. She explained the magic of fake it until you become it not fake it until you make it

Along with her exciting topic, she also has brought many evidence and researches which support the talk. She mentioned about the level of hormones in our bodies, mainly testosterone and cortisol, which govern our body to be powerful or powerless. Moreover, she also share her personal story about her being judged not capable to finish her college due to brain injury. But she proved to them she can, eventually, after struggling and changing the way she pose into the power pose. All in all, I adore how she speaks, the topic she brought was also rare yet it was atrractive.



3. Megan Washington - Why I live in Mortal Dread of Public Speaking

Megan is one of Australia's performers/songwriters. Surprisingly, she has had a stutter since childhood. In the beginning of her speak, she spoke her first sentences haltingly. I thought she was joking or pretending to have a stutter but she wasn't. Having a stutter since early age make her afraid to speak with people. Until she found out when she sings is the only time when she can speak fluently. She said it is tricking her brain. 

“Megan's edifying admission will help others who struggle with speech impediments that may be hiding in the shadows to embrace life and not let their difficulties hold them back. ” — Woman's Day





That's it. Happy watching and get those ideas worth spreading!




Rabu, 15 April 2015

Words of Mine After HNMUN



Hello everyone! Actually I intended to write about my first experience in HNMUN 2015 couples months ago in Boston, USA. But I haven't had much time yet due to the upcoming exams. I'm going to post few photos instead. 

I have to say, joining HNMUN was the BEST DECISION I've ever made in my entire life. Though I admit there was soooo much things I had to gave in. Yet I told you, I didn't regret a single thing of it. Otherwise, I am thrilled to do it again. Yeah, I wish I could. 

Along with this post, I would say thank you to everyone who has supported us from the beginning... My mom and my dad, especially, who have encouraged me to take chances, be brave, and to cross any boundaries in order to reach my dreams. They always lift me up whenever I doubt myself and about to give up. Thank you to let me do some (or a lot, i guess) things beyond your expectation.I LOVE YOU MOMMY POPPY!! My elder brother, Mas Kiki, who always be so kind to let me use his credit card for buying things and booked hotels or bus tickets.I felt so sorry at first but I couldn't resist it ;p My sister-in-law, Kak Sari;my younger brother, Fafa; and you,yeah all of you who has supported me in any possible ways even if it was just like put a 'love'in my Path's posts. THANK YOU. YOU RAWKK!!

My lovely team in a frame

We were posing after the closing of HNMUN

First time we stepped in Boston and it was a day after terrible blizzard.

Times Square!!!! YEAAAAAHHHH!!!!



In the end, I would like to invite all of you to have such an amazing journey all the way to USA to attend the biggest MUN held by Harvard University Students - HNMUN. Just click www.brawijayaforhnmun.com and fullfill the inquiries.



  • As the wise men said, in the end you would only regret things you didn't do. So don'tlet HNMUN be one of them.GOOD LUCK!!!


Rabu, 10 Desember 2014

Pengalaman Wawancara Visa Amerika (2)

Pada hari Rabu di bulan Desember, sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan sebelumnya saya datang ke Konsulat Jenderal Amerika Serikat di Surabaya. Lokasinya di daerah perumahan elite Citraland, dekat dengan Pakuwon dan Supermall. Jalan menuju kesana juga tidak susah karena penunjuk jalan sangat jelas. Sebagai informasi saja, sebelumnya Konjen AS berada di Jl. Dr. Sutomo Surabaya kemudian pindah di Citraland ini. 

Menurut jadwal, wawancara saya dimulai pukul 08.45. Namun berdasar saran teman-teman yang sebelumnya sudah diwawancara dan menilik pengalaman saya sebelumnya mengenai visa Schengen-Eropa, saya memutuskan untuk datang lebih pagi. Sekitar pukul 6.45 saya sudah sampai di lokasi. Dari depan, Konjen AS didominasi tembok putih dan mirip dengan bunker dengan penampakan petugas keamanan yang bersenjata lengkap.

Konjen AS di Citraland tampak samping (google.com)
Saya orang kedua yang datang pagi itu. Ketika datang, saya lapor terlebih dahulu ke petugas keamaanan dan disuruh untuk menunggu. Katanya, meskipun jadwal saya 08.45 namun karena saya datang lebih dulu, maka akan didahulukan (Yes!). Sembari menunggu, saya pun mengobrol dengan pelamar visa yang lain. Sebelum saya, ada seorang bapak yang ingin memperbarui visanya karena akan bekerja di Bermuda dengan lebih dulu transit di New York. Beliau sudah bolak-balik ke Bermuda karena pekerjaannya. Untuk transit ternyata butuh Visa juga, yang berlaku 29 hari. "Banyak mbak, orang Indonesia yang curang. Mereka apply visa C1 (untuk transit) lalu kabur untuk bekerja. Tapi ya resikonya besar, tidak bisa pulang atau pulang dan dipenjara" ceritanya sekilas.

Pengalaman Wawancara Visa Amerika (1)

Seperti yang telah saya sebutkan di post sebelumnya, saya berencana mengikuti konferensi dan simulasi sidang PBB terbesar di dunia, Harvard National Model United Nations (HNMUN) 2015 Februari mendatang. Berbagai persiapan telah kami (saya dan tim) lakukan, dan Hari H semakin mendekat hingga akhirnya tibalah waktu kami untuk apply visa Amerika.Saya akan mencoba menceritakan kepada anda tentang pengalaman saya mengajukan aplikasi Visa Amerika.

But first of all, the main question everyone would ask is : How to apply for US Visa? Bagaimana caranya? Saya sendiri dibantu oleh teman satu tim Brawijaya for HNMUN yang berbaik hati.Jadi bisa dikatakan saya hanya menyerahkan data-data saja. Prinsipnya, pertama anda harus mengisi data-data aplikasi online yang disebut DS-160 di web konsulat Amerika. Untuk mengajukan aplikasi visa non-imigran seperti saya, silahkan klik di https://ceac.state.gov/genniv/ dan untuk informasi lebih lengkap pengajuan visa Amerika, anda bisa klik di web berbahasa Indonesia ini.

Setelah aplikasi online anda selesai, selanjutnya adalah melakukan pembayaran. Prosedurnya yaitu :
1. Klik di sini untuk mengetahui berapa yang harus anda bayar disesuaikan dengan kurs rupiah. Print Slip Deposit tersebut. Sebagai informasi, ketika itu saya harus membayar 160 USD yang setara dengan Rp 2.000.000.
2.Bawa Slip Deposit, Uang, Fotokopi Passport ke Bank Permata dan serahkan kepada Teller Bank.
3. Minta tanda bukti pembayaran


DS-160 Confirmation Letter